Alexander Foe & Korban Penipuan Rudy Gunawan ‘GKMIBS’ Penasaran: Cukong Besar Buron RG, Siapa?

 


Rudy Gunawan sebagai guru dan motivator bisnis di Bandung dan Jakarta, diduga pada saat masa jaya-jayanya pada era 2012-an  berlindung di balik lembaga jadi-jadian  Garuda Kirana Mahardika International Business School (GKMIBS), memperdaya murid dan mitranya. Petualangannya berakhir ditangkap  Polda Metro Jaya pada 28 Juli 2023 di Jakarta. (Foto: Ist). 




Algivon.com – Perasaan lega sekaligus bersyukur kepada Tuhan TME tak putus-putus dipanjatkan oleh Alexander Foe (9/8/2023). Diketahui Alexander Foe yang warga Jakarta, adalah salah satu korban ‘kejahatan kerah putih’ yang didalangi sosok Rudy Gunawan (RG). Akhirnya petualangan RG yang pada masa jayanya di tahun 2012-an sudah menelip dana milik puluhan warga di Bandung dan Jakarta sekitar puluhan milyar rupiah, sudah dibekuk pihak Kepolisian Ditreskrimsus Fismondev Polda Metro Jaya. Tepatnya, RG diringkus di daerah Grogol, Petamburan, Jakarta Barat, Jumat (28/7/2023).


Alexander Foe kepada redaksi selain bersyukur atas keberhasilan pihak Ditreskrimsus Fismodev Polda Metro Jaya menangkap RG yang buron dalam 3 tahun terakhir ini, menyelipkan kata tanya:  


“Tersisa dibenak saya dan kawan-kawan korban penipuan RG, siapa sih cukong besar yang melindunginya selama 3 tahun jadi DPO (Daftar Pencarian Orang)?” tanyanya dengan penuh kepenasaran.



RG alias Rudy Gunawan, Siapa?


Diketahui sosok RG Penjahat Kerah Putih  yang licin bagai belut, pada era keemasan di dunia kejahatan kerah putih kerap melakukan modus seakan-akan menjalankan sekolah bisnis Sekolah bisnis bernama GKMIBS (Garuda Kirana Mahardika International Business School), sempat malang melintang di Jakarta dan Bandung. Dalam aksinya, GKMIBS yang mampu menyerap puluhan siswa dan mitra dari kalangan menengah ke atas, terdiri dari para professional di bidang finansial dan marketing, social entrepreneurships, ideologi nasionalis, dan  malahan merambah ke hal-hal spiritual: 


“Sering ia mengaku lulusan Harvard University terus umbar janji-janji manis, membius sekaligus membuai siswa atau mitra kerjanya. Padahal, ujung-ujungnya hanya tipu-tipu belaka. Sangat disayangkan SDM (Sumber Daya Manusia) para muda-mudi kita, menjadi frustrasi dan terhambat pengembangan karir serta pengembangan dirinya. Harapannya, ini yang terakhir, jangan ada lagi personal semacam RG dan RG baru lagi,” cetus Alexander Foe sambil menunjukkan laporan polisi No LP/1102/III/2018/PMJ/Ditreskrimsus tertanggal 1 Maret 2018. 

Kepada redaksi Alexander Foe kembali mengucapkan terima kasih, di antaranya ia tujukan kepada Brigadir Agus Setiawan yang melakukan penangkapan sosok DPO 3 tahun RG di Wilayah Grogol, Petamburan Jakarta Barat sekira pukul 16.40 WIB pada 28 Juli 2023. 


“Setidaknya, si buron tiga tahun RG kini sudah tertangkap. Segera ia harus mempertangung-jawabkan perbuatannya. Terakhir, semoga terjawab, cukong besar RG selama 3 tahun buron, siapa?” pungkas Alexander Foe. (HS/AIS).

Alexander Foe & Korban Penipuan Rudy Gunawan ‘GKMIBS’ Penasaran: Cukong Besar Buron RG, Siapa? Alexander Foe & Korban Penipuan Rudy Gunawan ‘GKMIBS’ Penasaran: Cukong Besar Buron RG, Siapa? Reviewed by Harri Safiari on 18.16 Rating: 5

Tidak ada komentar