JBN Kota Bandung Presentasi di Bakesbangpol, Bambang Sukardi:Tingkatkan Kondusifitas ...


Siap bersinergi Dewan Pengurus DPC Jurnalis Bela Negara (JBN) Kota Bandung dengan Bakesbangpol Kota Bandung,"menjadikan kota Bandung semakin kondusif bagi kita semua," papar Harisman Subawijaya, Ketua DPC JBN Kota Bandung (30/10/2023) (foto by JBN Kota Bandung). 




Algivon.com -- Dewan Pengurus Cabang (DPC) Jurnalis Bela Negara (JBN) Kota Bandung memenuhi undangan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) kota Bandung untuk mempresentasikan keberadaan Jurnalis Bela Negara Kota Bandung, Senin, (30/10/2023), di Kantor Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kota Bandung, jalan Wastukencana.


Hadir dalam kegiatan Presentasi ini, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kabakesbangpol) kota Bandung Drs. H. Bambang Sukardi, M.Si., Kabid Ekonomi, Ketahanan Ekonomi, Sosial Budaya, Agama dan Organisasi Bakesbangpol kota Bandung Apep Insan Parid, Analis Wawasan Kebangsaan Bakesbangpol kota Bandung Diki Dasuki, Perwakilan Kejari kota Bandung, dan Perwakilan Polrestabes Bandung. 


Sedangkan dari perwakilan JBN hadir Sekjend Jurnalis Bela Negara (JBN) Bagoes Rinthoadi, Ketua Jurnalis Bela Negara (JBN) Provinsi Jawa Barat Shahadat Akbar, S.E., Ketua DPC Jurnalis Bela Negara (JBN) Kota Bandung Drs. Harisman Subawijaya, dan Ketua Bidang Eksternal dan internal JBN Kota Bandung Achmad Ariesmen Herosy, S.Sos.


Ketua DPC Jurnalis Bela Negara (JBN) Kota Bandung Drs. Harisman Subawijaya saat presentasi memaparkan sejarah berdirinya Jurnalis Bela Negara (JBN), AD ART, Visi Misi JBN, kegiatan-kegiatan JBN, dan program-program JBN ke depan.


Sedangkan Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kabakesbangpol) Kota Bandung Drs. H. Bambang Sukardi, M.Si., dalam arahannya mengatakan, ketika Perkumpulan atau Ormas sudah terdaftar di Bakesbangpol artinya telah menjadi mitra dan satu kesatuan, maka harus saling mendukung.


"Bakesbangpol kota Bandung sebagai pemerintah mempunyai kewajiban, memberikan pelayanan dan memfasilitasi masyarakat," kata Kepala Bakesbangpol kota Bandung Bambang Sukardi.


"Kami berharap setelah perkumpulan atau organisasi diakui keberadaannya oleh Kesbangpol, diharapkan tidak merongrong pemerintah, seperti kita ketahui kota Bandung ada yang mengatakan kotanya Ormas," ujar Kepala Bakesbangpol kota Bandung Bambang Sukardi, "Maka untuk organisasi kembali lagi kepada AD ART, dan kembali lagi kepada komitmen awal," ujarnya.


Lebih lanjut Kepala Bakesbangpol kota Bandung Bambang Sukardi menegaskan, Bakesbangpol tidak akan membubarkan organisasi atau ormas yang bermasalah, karena untuk membubarkan ada aturan dan ada undang-undang ormas.


"Maka kita satu sama lain harus menjaga kepercayaan yang telah diberikan Bakesbangpol, dan saya sebagai Kepala Bakesbangpol kota Bandung mempunyai hak mempertanyakan organisasi atau ormas yang menyalahi janji dan komitmen awal, minimal saya akan mengingatkan, bahkan saya bisa mencabut surat keterangan organisasi atau ormas yang telah diterbitkan oleh Bakesbangpol," tegas Kepala Bakesbangpol kota Bandung Bambang Sukardi.


Kepala Bakesbangpol kota Bandung Bambang Sukardi menambahkan, pihaknya menyarankan kepada Kabid Ekonomi, Ketahanan Ekonomi, Sosial Budaya, Agama dan Organisasi Bakesbangpol kota Bandung untuk membuat pakta integritas antara Bakesbangpol kota Bandung dengan perkumpulan atau ormas sebagai pengingat komitmen satu sama lain.


Kepala Bakesbangpol kota Bandung Bambang Sukardi mengungkapkan, menjadi pemerintah kota Bandung itu berat, "Salah sedikit dikritik habis-habisan, karena yang menjaga kota Bandung salah satunya Bakesbangpol," ujarnya.



Suasana saat presentasi jajaran DPC JBN Kota Bandung dihadapan jajaran Bakesbangpol Kota Bandung (30/10/2023) (Foto by JBN Kota Bandung).



Bandung Rumah Bersama 


Kepala Bakesbangpol kota Bandung Bambang Sukardi mengatakan, Bakesbangpol mempunyai harapan ke depan, kota Bandung menjadi rumah bersama dari berbagai latar belakang, baik itu budaya dan agama, "Maka mari kita tingkatkan kondusifitas di kota Bandung," ujarnya.


Lebih lanjut Kepala Bakesbangpol kota Bandung Bambang Sukardi mengatakan, perkumpulan atau  ormas diharapkan mengawal kebijakan dan memberikan solusi kepada pemerintah kota Bandung, dan bukan mencari-cari kesalahan agar masyarakat kota Bandung menjadi aman dan nyaman.


"Saya juga mengapresiasi Kejari Kota Bandung yang melakukan Restorative Justice yang sangat membantu masayarakat ketika berhadapan dengan tindak pidana," kata Bambang Sukardi, "Bakesbangpol juga menjembatani dan memiliki ruangan khusus bagi masyarakat kota Bandung yang membutuhkan perlindungan hukum dan informasi hukum, jadi jangan sungkan, kita akan kawal," ujarnya.


"Maka kami dari Bakesbangpol kota Bandung berharap kepada perkumpulan, ormas dan masyarakat agar menjadikan kota Bandung ini rumah bersama dan kota Bandung kita pelihara kondusifitasnya bersama-sama," pungkas Kepala Bakesbangpol kota Bandung Bambang Sukardi. (HS/Rls.)

JBN Kota Bandung Presentasi di Bakesbangpol, Bambang Sukardi:Tingkatkan Kondusifitas ... JBN Kota Bandung Presentasi di Bakesbangpol, Bambang Sukardi:Tingkatkan Kondusifitas ... Reviewed by Harri Safiari on 20.48 Rating: 5

Tidak ada komentar